Ide Makeup Muslimah untuk Kulit Kuning Langsat Saat Kondangan


Annisadaily.com -- Pemilihan makeup yang natural menjadi pilihan yang paling tepat untuk pemilik warna kulit kuning langsat. Memang makeup natural sangat sering digunakan karena lebih gampang, namun harus kalian ketahui bahwa jika tidak tepat dalam menggunakan makeup natural untuk kulit kuning langsat dapat membuat wajah kalian lebih terlihat pucat. Apalagi untuk acara seperti pergi ke kondangan, kalian pasti menginginkan tampilan yang berbeda dan lebih memukau bukan?

Nah berikut Annisadaily.com akan memberikan beberapa Ide Makeup Muslimah untuk Kulit Kuning Langsat Saat Kondangan yang dapat kalian tiru dengan mudah. Selamat membaca :)



Gunakan Warna Dasar Makeup yang Sesuai dengan Warna Kulit

Instagram@lestykejora
 
Pada saat pembelian makeup usahakan mencoba berbagai shade yang ada dengan teliti. Pilihlah warna shade yang sesuai dengan warna kulit, karena jika salah memilih shade akan berdampak pada hasil makeup yang tidak maksimal. Bahkan dapat membuat tampilan makeup menjadi terlihat aneh, kadang seperti terlihat memakai topeng ataupun terlihat lebih hitam. Pilih foundation yang tidak mudah beroksidasi setelah dipakai lama, karena ini akan membuat wajah terlihat lebih hitam dan berminyak. produk makeup lain seperti concealer, coushion dan bedak juga harus disesuaikan dengan warna kulit. Agar ketika diaplikasikan ke wajah dapat lebih terlihat cantik dan natural.
 
 

Gunakan Highlighter untuk Tampilan yang Lebih Bersinar


 Instagram@intansugih
 
Pemilik kulit kuning langsat dapat menggunakan highlighter untuk membuat tampilan lebih bersinar dan bercahaya. Tidak memunculkan kesan pucat, namun penggunaan higlighter lebih memancarkan tampilan makeup kondangan kalian. Kalian akan menjadi pusat perhatian ketika menggunakan highlighter. Karena selain bisa membuat kulit bersinar, juga dapat membuat kulit lebih terlihat glowing. Aplikasikan highlighter pada bagian tulang pipi, dagu, ujung hidung dan atas bibir.


Gunakan Eyeliner Tipis untuk Tampilan yang Lebih Natural

Instagram@sabrinasosiawan

Agar tidak terlihat lebih pucat, penggunaan eyeliner dapat menjadi pilihan yang tepat. Pemilik kulit kuning langsat cenderung memiliki tampilan wajah yang pucat, oleh karena itu dibutuhkan polesan wajah yang tepat untuk membuat wajah lebih terlihat cantik. Dengan menggunakan eyeliner dapat lebih memperlihatkan makeup mata, dan dapat lebih menunjukan kesan yang lebih berani. Penggunaan eyeliner yang tipis untuk acara kondangan, dapat membuat tampilan yang lebih menawan.

 

 Pilihlah Lipstik Nude untuk Tampilan yang Lebih Cantik Natural

Instagram@tiqasya

Warna nude memang menjadi warna favorit bagi para wanita yang menginginkan tampilan yang lebih natural dan terlihat begitu kalem. Tidak bisa dipungkiri bahwa warna nude dapat mempercantik tampilan wajah, apalagi untuk si pemilik kulit kuning langsat. Tidak dianjurkan untuk pemilik warna kulit ini memakai warna seperti pink karena dapat lebih membuat pucat wajah. Lebih baik memakai warna lipstik nude atau pink untuk membuat wajah jauh lebih cantik.


Tampil Memukau dengan Eyeshadow Pastel

Instagram@vita.nurvitasari

Penggunaan eyeshadow warna pastel dapat membuat tampilan wajah lebih cantik dan natural. Warna pastel juga membuat tampilan wajah lebih terlihat elegan. Untuk pemilik kulit kuning langsat sangat cocok untuk memakai warna ini karena dapat membuat tampilan wajah menjadi lebih cantik dan menawan.


Blush On Pink untuk Tampilan Pipi yang Merona

 Instagram@anggunmakeup

Tampil merona dan berbinar-binar pemilihan blush on warna pink adalah pilihan yang paling tepat. Gunakan blush on dengan brush dengan beberapa kali usapan agar menunjukan kesan yang lebih berwarna dan cantik merona. Penggunaan blush on juga lebih membuat tampilan menjadi lebih segar dan berbinar. Nah, sudah siap bukan untuk pergi ke kondangan dengan makeup yang maksimal ?

 

 

Nah itulah beberapa Ide Makeup Muslimah untuk Kulit Kuning Langsat Saat Kondangan. Siap tampil lebih cantik dan memukau pada saat pergi ke kondangan bukan ? Karena cantik kita akan lebih terpancar dengan trik makeup kita yang lebih sempurna. Selamat mencoba sahabat annisa.

Semoga bermanfaat dan menginspirasi kalian ya. Tetap jaga kesehatan dan selalu sehat :)

 

 

Penulis      : Arysca
Editor        : Munawaroh
Sumber     : Berbagai sumber